Setelah bermeditasi
berminggu-minggu di dalam kamar mandi (baca: mencret gak sembuh-sembuh), gue
menemukan sebuah ide brilian untuk inovasi blog gue. Seperti rubrik dalam
majalah, gue akan membuat rubrik baru, namanya KONSULTAMBAH.
KONSULTAMBAH
merupakan singkatan dari Konsultasi Mbah. Layaknya seorang mbah dukun menjawab
pertanyaan dari pasiennya, di sini gue akan menjadi Mbah yang akan menjawab
pertanyaan yang masuk dari pembaca.
Masih bingung ?
bentar, gue berubah jadi Mbah dulu.
…
Kamu sering ketemu orang gila ? Kamu suka mencret-mencret selama satu tahun ? Atau pacar kamu suka
selingkuh sama belalang ? Jangan resah, jangan takut, jangan boker sembarangan.
Tenang, Mbah punya solusinya.
Di sini, Mbah akan
menjawab pertanyaan atau keresahan apa yang sedang kamu alami dengan cerdas dan
tolol. Di bawah ini ada beberapa testimoni setelah ke KONSULTAMBAH :
“Sebelum saya ke
KONSULTAMBAH, makanan anak saya hanya bakso biasa, sehingga prestasinya selalu
menurun. Setelah ke KONSULTAMBAH, saya coba kasih makan bakso tikus dan boraks
ke anak saya, dan seketika prestasi anak
saya naik drastis. Terima kasih KONSULTAMBAH !” (Fajar, tukang bakso keliling)
“Sebelumnya banyak
yang bilang saya gendut, bilang saya bego, dan bilang saya pendek. Setelah
mendapat pencerahan dari KONSULTAMBAH, semua orang yang bilang begitu saya
bunuh dengan celurit. Saya tidak menerima hinaan itu lagi deh. Saya pun makin
percaya diri menjalani aktivitas sehari-hari. Terima kasih KONSULTAMBAH !” (Sandra, Mahasiswa)
Banyak sekali kan,
manfaatnya ? Kalau ingin bertanya cukup mudah, ikuti langkah-langkah berikut : Kirimkan
pertanyaan kamu ke email anak Mbah (nopalmologi@gmail.com)
dengan judul KONSULTAMBAH. Jangan lupa sertakan nama panggilanmu dan asal daerah.
Lalu, silahkan kamu
tunggu. Mbah akan menampung terlebih dahulu pertanyaan yang masuk. Biasanya
Mbah akan menjawab empat sampai lima pertanyaan sekaligus di blog anak Mbah
ini. Jangan khawatir pertanyaan kamu tidak dijawab, semuanya akan terjawab.
Mbah akan berusaha sesering
mungkin untuk menjawab pertanyaan kamu. Setidaknya satu bulan sekali. Soalnya
Mbah sekarang lagi sibuk bisnis pertenakan kecoa. Satu bulan prospeknya lumayan
loh.
Mbah tunggu ya
pertanyaan kamu !
“Kamu nanya
seenaknya, Mbah jawab sekampretnya !”
Komentar
Posting Komentar